Mamuju - Dalam upaya meningkatkan kesadaran dan kewaspadaan terhadap bahaya narkoba, Korem 142/Tatag menggelar penyuluhan Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan, dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) bagi Prajurit dan PNS dan Balak Aju Korem 142/Tatag bertempat di Aula Andi Depu Makorem 142/Tatag Jln Abdul Malik Pattana Endeng, Rangas Kab. Mamuju Prov Sulawesi Barat. Jumat (22/11/2024).
Dalam sambutannya Danrem 142/Tatag Brigjen TNI Hartono, S.I.P., M.M yang dibacakan Kasi Log Kasrem 142/Tatag Kolonel Cba Sofyan Alauddin Tomagola, S.Sos menyampaikan kegiatan penyuluhan P4GN ini untuk merealisasikan program kegiatan dari satuan atas, sekaligus sebagai upaya untuk mengeliminir peredaran, meniadakan dan mencegah keterlibatan ataupun pengaruh Narkoba di kalangan Prajurit dan PNS jajaran Korem 142/Tatag. Agar tidak terlibat dalam penyalahgunaan Narkoba baik pemakai maupun pengedar, ” ujarnya.
Danrem mengajak seluruh anggota untuk terus melakukuan Langkah-langkah nyata mencegah kejahatan narkoba, pastikan keluarga kita terbebas dari kejahatan narkoba dan memberikan sanksi tegas terhadap prajurit yang terbukti terlibat kasus narkoba.” tegas Danrem dalam sambutannya.
Usai kegiatan pembukaan dan sambutan, acara dilanjutkan dengan penyuluhan bahaya Narkoba yang disampaikan oleh narasumber Letda Ckm M. Asdar Paur Tuud Rumkit TK III Punggawa Mamolo Mamuju dan diakhiri dengan tanya jawab serta pengambilan urine secara acak kepada para peserta yang hadir pada kegiatan tersebut
Hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya Para Kasi, Dan/Kabalan Aju Korem 142/Tatag, Para Perwira, Bintara, Tamtama dan PNS Korem 142/Tatag.